Sunday 29 January 2012

When The Employees Get Bored

 

   These masterpieces created by the bored employees who finally painting the office window. Hahaha, such a good idea for killing time and killing the boredom!

 

Saturday 28 January 2012

3 Produk Simulator Jepang yang Aneh

1. Pop-Pop
Inget plastik yang untuk membungkus alat elektronik kecil yang ada bintil-bintil udaranya gak ?? Itu loh yang suka dipencet-pencet terus meletus dan bikin ketagihan. Kalo anda ketagihan, dan perlu bintil udara yang gak pernah abis bisa beli produk ini, Soalnya setelah meletus bisa balik lagi kebentuk semula untuk dimeletusin lagi.



2. Endless Can
Suka rasanya ngebuka kaleng minuman??? Ini ada produk untuk anda yang ketagihan ngebuka kaleng, soalnya setelah dibuka bisa dikembalikan lagi kebentuk semula supaya bisa di buka lagi



3. Peri-Peri
Naah, kalo produk terakhir yang satu ini cocok buat kalian yang suka saat ngebuka amplop. Peri-Peri (bukan Katy Perry :p)  adalah alat yang simulasiin ngebuka amplop.

Wednesday 25 January 2012

Hore! Visa Schengen kini selesai dalam 3 Hari

Visa Schengen


  Saya ada kabar baik nih, bagi Anda yang ingin berkunjung ke Eropa untuk liburan atau bisnis. Kedubes negara-negara Schengen di Jakarta kini memberikan pelayanan visa yang lebih cepat. Jika syaratnya sudah lengkap, Visa Schengen akan selesai dalam 3 hari kerja!

Warga Negara Indonesia yang ingin melakukan kunjungan singkat ke negara-negara Eropa dapat mengajukan permohonan visa yang berlaku di semua wilayah Schengen. Wilayah ini terdiri dari 22 negara Uni Eropa (UE) seperti Jerman, Prancis, dan Portugal, serta beberapa negara non-UE seperti Norwegia dan Swiss.

Sebelumnya, Visa Schengen selesai diproses paling cepat 10 hari kerja. Tapi sekarang, para pemohon yang telah memenuhi persyaratan seperti paspor dan berkas-berkas lainnya dapat memegang Visa Schengen dalam waktu beberapa hari kerja saja. Kedubes Jerman misalnya menjamin Visa Schengen beres dalam 3 hari.



"Terhitung mulai saat ini dalam keadaan normal, proses penerbitan Visa Schengen dapat diselesaikan dalam 3 hari kerja," demikian pengumuman di situs Kedubes Jerman di Jakarta.

Nobert Baas, Duta Besar Jerman untuk Indonesia, (25/1/2012) mengatakan percepatan waktu pengerjaan visa adalah upaya untuk meningkatkan kualitas hubungan Indonesia dengan Jerman dan negara Schengen lainnya.

"Jerman dan negara partner Schengen lainnya meningkatkan hubungannya dengan memangkas waktu aplikasi Visa secara pragmatis dan nyata. Saya yakin ini akan membawa dampak kepada hubungan ekonomi, budaya kita dan jalinan hubungan antar manusianya," kata Baas.


Friday 20 January 2012

Understanding Depth of Field



  DOF atau Depth of Field (ruang fokus) sangat populer di kalangan fotografer. Kali ini saya ingin menjelaskan tentang DOF secara singkat.


  Sebenernya apa sih yg dimaksud dengan DOF? DOF merupakan area yg sangat tajam di sekeliling objek utama daripada area lain. DOF berurusan dengan ruang tajam objek yang terekam oleh sensor kamera.

f/9 - ruang fokus lebih luas, foreground dan background terfokus

f/5.6 - ruang fokus sempit, lebih terfokus pada objek

   Pada kedua foto diatas, dapat kita simpulkan bahwa aperture yg besar memiliki ruang fokus yg lebih luasss (lihat foto perahu nelayan) hal itu memungkinkan kita melihat bagian background dengan lebih jelas. Sedangkan pada foto yang kedua terlihat bahwa ruang tajam yang diatur lebih sempit, yang akan membuat latar belakangnya tampak blur.  Dan ruang tajam menjadi lebih terfokus pada objek (sang bebek).

  Pada kamera DSLR terdapat pengaturan mode Aperture Priority. Mode tersebut akan mempermudah fotografer untuk lebih mengatur DOF secara langsung, tentunya sesuai dengan aperture lensa yg tersedia.
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Aperture kecil seperti f/5.6 memiliki ruang fokus yang sempit, sedangkan Aperture f/9 tentunya memiliki ruang fokus yg lebih luas.

 Nah, dapat disimpulkan bahwa Depth of Field akan bertambah seiring dengan f-number. F-number dengan angka rendah akan menempatkan sebuah objek pada fokus, sedangkan sekeliling objek menjadi blur (diluar fokus) karena ruang tajam objeknya yang sempit. Beberapa lensa dengan f-number sangat rendah terkadang menghasilkan vignette, dimana keempat sudut objeknya menjadi lebih gelap.

Wednesday 18 January 2012

Flowers Photography



Hello guys...
Gua share foto gua lagi ya, kali ini temanya tentang bunga-bungaan..


 

Friday 13 January 2012

Birds Photography


Hello there..
Kali ini gua pgn share sebagian dari hasil hunting dgn tema hewan berbulu....